Wednesday, May 28, 2008

Ciputra Gandeng Frasers Hospitality

JAKARTA, Investor Daily
28/05/2008


PT Subur Sejahtera Agung Abadi, anak perusahaan PT Ciputra Property Tbk, menunjuk Frasers Hospitality sebagai pengelola Frasers Suites Jakarta, apartemen servis mewah berkapasitas 270 unit yang merupakan bagian dari Ciputra World Jakarta.

Ciputra World Jakarta dibangun di Jalan Prof Dr Satrio, Kavling 6, kawasan ‘Segitiga Emas’ Jakarta. Kawasan ini oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dirancang menjadi pusat wisata dan belanja internasional sepanjang 1,6 km, layaknya Orchard Road di Singapura.

“Kami yakin kerja sama dengan Frasers akan meningkatkan nilai, citra, dan reputasi properti komersial yang kami bangun. Sebab, Frasers memiliki reputasi sebagai salah satu pengelola serviced apartment terbaik di dunia,” kata Candra Ciputra, direktur utama Ciputra Property, di Jakarta, akhir pekan lalu.

Choe Peng Sum, chief executive officer Frasers, mengatakan, pihaknya senang bisa mendapatkan kesempatan ambil bagian dalam industri properti Indonesia. “Kami juga senang dapat bekerja sama dengan salah satu pengembang real estat terkemuka di Indonesia. Ciputra Property merupakan pihak yang pertama kali memperkenalkan Frasers kepada Indonesia,” ujarnya.

Lebih lanjut Candra mengatakan, Ciputra Property memiliki visi untuk selalu fokus pada bidang pengembangan properti komersial. Sekarang, pengembang ini membangun Ciputra World Jakarta dengan konsep mixed-use development di atas lahan seluas 10 ha di Jalan Prof Dr Satrio, Jakarta.

Ciputra World Jakarta, jelas Chandra, akan dilengkapi dengan pusat perbelanjaan mewah, apartemen strata title dan serviced residences, gedung perkantoran, serta hotel bintang lima dan luxury residences.

Megaproyek ini dikembangkan bertahap, dimulai dari kavling 3-5, 6, dan 11. Kavling 3-5 terdiri atas tujuh lantai pusat perbelanjaan mewah, satu gedung apartemen Myhome dijual secara strata title, Somerset Kuningan Jakarta Serviced Residence, satu gedung perkantoran, gedung Raffles Jakarta yang terdiri atas hotel dan luxury residences.

Sedangkan di kaveling 6, Ciputra Property akan membangun gedung perkantoran, Frasers Suites Serviced Residence, dan apartemen strata title. “Frasers Suites Jakarta adalah properti yang pertama dikelola oleh Frasers di Indonesia,” ujarnya.

Frasers memiliki tiga merek dagang, yaitu Frasers Suites, Frasers Place, dan Frasers Residence yang masing-masing memberikan gaya hidup yang berbeda bagi para eksekutif. (asp)

0 Comments: